Sinopsis
Andina adalah seorang remaja yang merasa belum menemukan jati dirinya. Ia merasa tidak memiliki kemampuan di bidang akademik maupun non akademik. Ia hanya bisa melihat teman-temannya mendapatkan prestasi yang terpampang di media sosial. Ia merasa depresi dan sedih, namun ia belum bisa keluar dari kebiasaan itu. Suatu ketika, ia menemukan sebuah piano lama miliknya di dalam ruangannya. Piano itu mempunyai kenangan buruk baginya, karena di masa lalu ia sangat dilarang oleh kakaknya untuk memainkan alat musik. Namun, ia mencoba untuk melawan trauma buruk itu dan mencoba melatih dirinya bermain musik. Lama kelamaan ia menguasainya, dan akhirnya ia bisa keluar dari kesedihan dan keterpurukannya. Ia menemukan bakat yang terpendam dalam dirinya, dan akhirnya bisa menghasilkan prestasi. Di akhir film ditunjukkan foto Andina dan seorang pria yang membawa biola. Ternyata, dulu keluarganya juga musisi, namun terjadi sesuatu hingga ia dilarang untuk memainkan alat musik. Namun, sekarang ia kembali pada silsilah keluarganya dulu.
Gimana ....??? Seru Gak
Yuk Kita Tonton Filmnya ..... Jangan lupa kasih like dan komentarnya ya
Salam PCC
EmoticonEmoticon