28 Sep 2021

ICT Festival Telah Kembali !


    


Petualangan teknologi bersama ICT 2021!
        Lagi pengen bikin film nihhh, eh atau bikin tiktok sambil foto-foto dibukit belakang rumah aja ya? Eitss, you don’t need to be confused, Jasmines! Cause in ICT we’ll do all the things!

        Begitulah tagline ICT tahun 2021 kali ini, 68 tahun memang bukan umur yang muda, tapi waktu yang telah ditempuh bisa menjadi istimewa. Digitalisasi bukanlah suatu wacana lagi, namun sudah menjadi visi dan pribadi dari masyarakat kami. Iya, kami, anggota dari SMAN 2 Madiun. Di bawah sayap Information Communication and Technology 2021, para melati berterbangan antusias mengikuti flow yang ada. Mulai dari produksi shortmovie yang  ciamik, fotografi keren, sampai membuat video edukasi melalui platform tiktok.

        Berpetualang dalam seri teknologi tidak lantas menghentikan kami untuk eksplorasi budaya dan budi. Fotografi contohnya, kami mengambil tema kebudayaan untuk foto yang akan diambil. Tidak melulu soal kebudayaan, di ranah yang lebih luas kami berbincang tentang ciri khas negeri, keberagaman katanya. Tema keberagaman diangkat sebagai tema universal bagi shortmovie tahun ini. Bukan tanpa alasan, kami menvoba mengilhami  fakta bahwa sebagai masyarakat, saya memiliki banyak peran di Indonesia yang plural ini. Melalui even ICT 2021 ini, panitia berharap akan menghidupkan sel-sel kreatif dan inovatif dari melati-melati kebanggan negeri.

 


EmoticonEmoticon